Buy now

32 C
Semarang
Sabtu, April 20, 2024
spot_img

6 Tips Kecanduan Membaca

Sumber : https://pixabay.com/id/photos/gadis-wanita-membaca-buku-duduk-3528292/. Dok Lpmmisi.com.

LPMMISSI.COM – Membaca merupakan ruh yang seharusnya hidup dalam pribadi mahasiswa. Hal ini tergambar dalam sebuah ungkapan yang menyebutkan bahwa perpustakaan adalah jantung perguruan tinggi. Sehingga saat mayoritas mahasiswa berhenti membaca buku, maka perguruan tinggi telah kehilangan eksistensinya.

Namun, tidak ada aturan teknis ataupun rumus baku yang diajarkan universitas agar mahasiswa menyukai aktifitas membaca. Hanya saja mahasiswa dianjurkan untuk membaca banyak buku, makalah, jurnal atau karya tulis ilmiah lainnya. Nah, berikut beberapa tips untuk mahasiswa agar gemar dan kecanduan membaca.

  1. Niat dan Motivtivasi

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah meneguhkan niat. Sebab semakin kuat niat seseorang akan membuatnya semakin yakin untuk melakukan suatu kegiatan. Tanamkan niat ke dalam diri, bahwa dengan membaca saya akan mendapatkan banyak manfaat.

Niat yang sungguh-sungguh akan melahirkan banyak motivasi yang akan mengarahkan kita mencapai tujuan. Mulailah dengan menulis beberapa tujuan dari membaca di kertas. Misalnya, saya ingin hobi membaca karena ingin pandai atau saya ingin suka membaca supaya menambah pengetahuan.

  1. Meluangkan Waktu

Dalam 24 jam kita bisa meluangkan waktu setidaknya 10 menit untuk membaca. Pilihlah waktu khusus dan tepat. Misalnya, usahakan 15 menit tidur lebih lambat dan bangun 15 menit lebih cepat pergunakan waktu tersebut untuk membaca.
Masukkan aktifitas membaca ke dalam daftar to the list dalam keseharian kita, lalu berkomitmen dengan hal tersebut.

Baca Juga : 9 Hal ini Perlu Kamu Perhatikan Saat Menghubungi Dosen

  1. Pilih Bacaan yang Disukai, Tidak Harus Buku

Membaca bisa diterapkan dimana saja terlepas apapun medianya. Kita tidak harus membaca buku non fiksi, novel, komik atau bacaan lainnya yang berbentuk buku.
Kita juga bisa membaca berita, artikel, cerpen di website atau ebook dari layar handphone. Sehingga terdapat banyak sekali bacaan yang bisa dibaca, pilihlah salah satu atau lebih bacaan yang kita sukai.

  1. Mulailah Membaca dengan Bacaan yang Ringan

Temukan satu bacaan yang sesuai dengan kemampuan membaca kita. Karena bisa saja terdapat istilah atau penggunaan bahasa yang sulit dipahami.
Sehingga memperhatikan tingkatan bacaan kita sangatlah penting supaya tidak cepat lelah dan motivasi membaca tetap terjaga.
“Saya percaya cuma perlu satu buku untuk jatuh cinta pada membaca, temukan buku tersebut. Mari jatuh cinta” (Najwa Shihab).

  1. Konsistensi

Membaca saja tidak cukup sebab diperlukan pembiasaan agar seseorang secara perlahan-lahan mulai gemar membaca. Untuk itu, agar membaca menjadi sebuah kegiatan diperlukan konsistensi.

Konsistensi bisa dipupuk melalui bentuk apresiasi. Misalnya, jika saya bisa selesai membaca buku, saya akan pergi ke kantin dan makan dengan kenyang atau dalam bentuk konsekuensi. Contoh, karena saya sudah membeli buku ini, saya akan membacanya. Jika tidak saya akan mentraktir makan teman di kantin sebulan penuh.

Baca Juga : 6 Hal Ini Yang Sebaiknya Kamu Lakukan Ketika Usia 20 Tahunan

  1. Carilah Teman untuk Membaca

Carilah circle pertemanan yang juga gemar membaca, sehingga tidak merasa sendirian. Bersama teman yang juga hobi membaca kita bisa saling berdiskusi, bertukar pikiran dan meminta rekomendasi buku.

Nah, itulah enam tips yang bisa dilakukan supaya gemar dan kecanduan membaca. Sebab orang yang gemar membaca akan berwawasan luas terhadap banyak persoalan. Semoga artikel ini bisa memberikan motivasi untuk kalian supaya gemar membaca.

Penulis : Ihsanul Fikri

baca juga

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0PengikutMengikuti
3,609PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

terkini