Buy now

27 C
Semarang
Selasa, November 26, 2024
spot_img

Rayakan Dies Natalis ke-52, UIN Walisongo Canangkan Berbagai Kegiatan

WhatsApp Image 2022 03 23 at 05.36.39
Foto: lpmmissi.com

SEMARANG, LPMMISSI.COM – Meriahkan Dies Natalis ke-52 UIN Walisongo bertajuk “Kebersamaan untuk Mencapai Prestasi dan Rekognisi” canangkan serangkaian lomba dan kegiatan. Ketua Panitia, Syaifuddin Zuhri mengatakan lomba yang akan diselenggarakan meliputi cabang olahraga, non-olahraga, dan seni.

 

“Kategori lomba karaoke bertempat di Aula II Kampus 3. Lomba murotal dilaksanakan pada Selasa di kampus 3. Sedangkan kategori lomba olahraga, seperti badminton, futsal, dan tenis meja bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) yang finalnya akan dilaksanakan pada 29-30 Maret,” ucapnya, Selasa (22/03).

 

Rangkaian acara Dies Natalis kali ini diawali dengan berziarah ke makam 52 masayikh di berbagai daerah. Kemudian dilanjutkan mengadakan jalan sehat pada Selasa, 22 Maret 2022 yang diikuti oleh seluruh civitas akademika UIN Walisongo Semarang dengan rute dari Halaman Gedung Rektorat ke jalan baru dan berakhir di Aula II Kampus 3 UIN Walisongo Semarang.

 

Ia juga menuturkan bahwa ada banyak rangkaian kegiatan yang diselenggarakan untuk memeriahkan dies natalis UIN ke-52, yang akan dilaksanakan. Diantaranya adalah bersepeda sejauh 5,2 km dengan rute dari kampus 3 ke kampus 2 dan kembali lagi ke kampus 3 yang akan dilaksanakan pada Kamis, 31 Maret. Kemudian ada lomba kebersihan yang disponsori oleh Dharma Wanita UIN Walisongo Semarang yang penilaiannya dilaksanakan pada Jumat, 1 April.

 

Tidak hanya itu, UIN Walisongo juga menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang bernuansa spiritual, seperti UIN Walisongo Bersholawat yang akan diselenggarakan pada Kamis, 24 Maret di Aula II Kampus 3, tahtimul qur’an sebanyak 52 kali pada Jumat, 25 Maret di Masjid Walisongo Kampus 3, dan dzikir bersama Majelis al-Khidmah pada Sabtu, 26 Maret di Aula II Kampus 3.

 

“Rangkaian dies natalis ini, diakhiri dengan kegiatan puncak, yaitu Sidang senat terbuka pada Rabu, 6 April di Aula II, Kampus 3,” ucapnya.

 

Zuhri juga menyampaikan bahwa seluruh fakultas menyelenggarakan kegiatan-kegiatan untuk menyemarakkan Dies Natalis UIN Walisongo Ke-52. Ia berterimakasih kepada para mitra yang telah bersedia menjadi sponsor kegiatan Dies Natalis UIN Walisongo Ke-52.

 

Rektor UIN Walisongo, Imam Taufiq dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada jajarannya telah mempersiapkan kontingennya dengan baik.

 

“Kita telah melakukan banyak kegiatan dan semuanya membutuhkan kebersamaan agar UIN Walisongo lebih baik kedepannya. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar” ucapnya.

 

Reporter: Indah Wulan Sari
Editor: Oktaviani Elly Masfufah

baca juga

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[td_block_social_counter twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333" instagram="https://www.instagram.com/lpm_missi/?hl=en"]

terkini