Buy now

26 C
Semarang
Senin, November 25, 2024
spot_img

Debat Kandidat Diwarnai Kericuhan, Kedua Kandidat Calon Ketua DEMA-U Angkat Bicara

foto kedua calon ketua dan wakil ketua Dema-U (foto:lpmmissi/faris)
foto kedua calon ketua dan wakil ketua Dema-U (foto:lpmmissi/faris)

SEMARANG, LPMMISSI.COM – Debat Kandidat Calon Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo diwarnai kericuhan. Menanggapi hal tersebut, dua calon kandidat angkat suara.

Calon ketua Dema-U nomor urut 1, Bagas Adi Putra, menyayangkan adanya kericuhan berlangsung kurang lebih satu jam.

“Kita tidak menyangka, karena kita sudah menyiapkan sebaik-baiknya. Mulai dari grand desain, kemudian kampanye dan kita sudah menetapkan basis-basis pendukung untuk pemilihan kita. Kita pengennya tertib besok terpilih dan mendapat hasil yang terbaik,” ucapnya pada Senin (27/11).

Baca Juga:Mahasiswa Kesal Debat Kandidat Calon Ketua DEMA-U Molor Tiga Jam

Sementara itu, calon wakilnya, Hakim, turut memberikan evaluasi terkait keamanan Komisi Pemilihan Mahasiswa (KPM).

“Menurut saya keamanan KPM itu kurang terjaga. KPM sebaiknya lebih terbuka terkait proses pemilihan kandidat calon DEMA-U,” ucapnya.

Senada dengan Bagas, calon ketua DEMA-U nomor urut 2, Burhan, turut menyayangkan kericuhan tersebut.

“Pastinya nggak nyangka, karena ibaratnya kita satu organisasi yang mau membangun DEMA, terus juga satu universitas gak nyangka sampai setega itu,” katanya.

Baca Juga: Para Calon Ketua HMJ dan DEMA-FDK Tak Bisa Baca Surat Al-Alaq Saat Debat Kandidat

Menurutnya, sebaiknya diadakan advokasi antara pihak massa aksi dengan pihak KPM.

Reporter: Faris Reza Ardana
Editor: Siti Solikha

baca juga

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[td_block_social_counter twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333" instagram="https://www.instagram.com/lpm_missi/?hl=en"]

terkini