SEMARANG, lpmmissi.com – Kurang tertibnya keamanan konser musik yang menghadirkan bintang tamu utama NDX dan Dhyo How membuat Rusli harus menanggung akibatnya. Pelipis dan bibirnya terkena hantaman batu dari aksi ricuh penonton yang berebut ingin memasuki area konser di lapangan sepak bola UIN Walisongo, Sabtu (10/12).
Awalnya, mahasiswa yang mempunyai nama lengkap Muhammad Ahmad Rusli Mukhoyar itu berniat untuk pulang ke kos untuk beristirahat karena merasa kondisi fisiknya kurang fit. Namun naas, saat sampai di depan gerbang utama Kampus III, Rusli menyaksikan ada kericuhan dan belum sempat menghindar, ada batu mengenai wajahnya
“Keamanan yang kurang kondusif membuat saya dibiarkan begitu saja. Saya nggak ada yang nolong,” ujarnya.
Rusli juga mengaku sempat ditendang lengan dan kakinya oleh seorang yang tidak dikenal. Saat meminta pertolongan kepada pihak satuan keamanan (satpam), ia diminta untuk pergi ke pos satpam untuk mengobati lukanya sendiri.
“Saya heran, satpam sudah tahu saya itu korban, tetapi saya justru diminta mencari P3K dan mengobati luka sendiri,” imbuhnya.
Sebenarnya ia mengapresiasi konser yang digelenggar oleh Dewan Ekskutif Mahasiswa (DEMA) dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Musik Universitas itu. Baginya, acara tersebut bagian dari kreativitas mahasiswa. Hanya saja, Rusli menyayangkan sistem keamanan yang kurang kondusif.
“Kalau mengadakan acara sebesar ini, keamanan tolong disiapkan apalagi jika menghadirkan banyak penonton dari berbagai wilayah,” pungkasnya. (Adi Mungkas)