Penyanyi 26 tahun, asal Surabaya tersebut mendendangkan beberapa lagu, di antaranya Bojoku Galak, Surat Cinta untuk Starla, Sayang, dan Asal Kau Bahagia.
Sayang, acara tersebut diwarnai kericuhan. Via Vallen yang saat itu sedang menyanyikan Bojoku Galak pun menghentikan lagunya. Wanita singgel itu pun meminta agar pengunjung lebih tenang.
“Mas baju ijo, baju item sama abu-abu tolong kondusif ya, jangan buat keributan. Di sini sama-sama mau senang. Mau joget bareng, buat lingkaran kaya gitu apa maksudnya?,” ujar Via sambil menunjuk di tengah kerumunan.
“Saya di atas panggung, jadi saya lihat banget kalau ada yang nakal. Pake nonjok-nonjok temennya segala, bisa tenang nggak nih,” tambahnya mengingatkan.
Setelah pelaku kerusuhan pelaku diamankan, Via pun sempat berunding sejenak dengan kru.Setelah suasana kondusif, dia kembali menyanyikan lagu menghibur penonton. Lagu berjudul Asal Kau Bahagia menjadi pilihan selanjutnya.
Via menjadi bintang utama di CFD. Dia tampil dengan menggenakan baju putih dengan paduan rok pendek bermotif kotak-kotak. Satu persatu Vianisty dipanggil. Ada yang dari Semarang, Tegal, Sragen hingga Temanggung.
Penonton bersorak histeris meneriakkan namanya. Artis asal Surabaya itu mengawali dengan tembang andalannya berjudul Kimcil Kepolen. Lagu ciptaan salah satu grup band Indonesia itu di bawakannya dengan merdu.
Penonton menirukan setiap tembang yang dinyanyikan sembari berjoget bersama. Tua, muda, laki-laki dan perempuan berbaur menyaksikan gadis bernama asli Maulidia Octavia.
Salah satu Vianisty (sebutan bagi penggemar Via Vallen) asal Ungaran, Iqbal (30) mengatakan, sengaja datang ke Semarang pada acara CFD karena ada Via Valen. Dia datang bersama teman-temannya sejak pukul 05.30 menunggu artis pujaannya.
“Kami datang berboncengan naik sepeda motor dari Ungaran ke sini hanya untuk nonton Via Vallen. Datang sejak pagi tadi mas, jalan-jalan dulu di CFD sambil nunggu Via Vallen tampil,” katanya, kemarin.
Reporter: Muh. Khabib Zamzami