Suaramu memecah keheningan, saat langgam Jawa sengaja kau nyanyikan
Tabuh kempul,
Derau pada Kendang,
Suling yang menenangkan,
Kumpulan irama yang hanya ditemukan pada karawitan.
Baca Juga: Film “Kung Fu Panda 4”, Religi yang dibalut Aksi Komedi
Getar bunyi menawan; slendro dan pelog jadi andalan
Ritme, melodi dan harmoni terasa asri dalam rinaian
Busana Jawa yang dikenakan tampak elok nan ayu
Duhai Sinden yang menawan
Manakala syair sunan Kalijaga kau lenggamkan
Beribu pasang telinga sibuk mendengarkan
Tak terbayang dalam sekejap
Distraksi benar-benar menghilang
Bait-baitnya menghipnotis
Pesan yang disampaikan tak hanya agamis
Sosialis, Puitis, Melankolis.
Apa pun yang kau inginkan
Dapat ditemukan
Baca Juga : Komersialisasi Pendidikan di Indonesia
“Mumpung padang rembulane
mumpung jembar kalangane
yo surako surak Iyo”
Di antara padi dan ilalang, temukan aku dalam karawitan.
Indah bunyi yang kau lenggamkan,
memaksaku lebih tabah
dalam menafsirkan.
Penulis: Abdul Fatah