Buy now

26 C
Semarang
Senin, November 25, 2024
spot_img

Nurhadi : Golput Hanya untuk Orang Bingung

Adit%2B1


SEMARANG, LPMMISSI.COM – Dalam acara pelantikan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Fakuktas Ekonomi Bisnis (FEBI) periode 2019 dan Talkshow yang bertajuk “Pesta Demokrasi Pemecah atau Pemersatu” Nurhadi menyampaikan bahwa, golongan putih (golput) dalam Pemilihan Umum (Pemilu) hanya untuk orang bingung.

Nurhadi menyampaikan, dirinya tidak setuju dengan golput, karena dalam agama, manusia diwajibkan memiliki pemimpin meskipun pemimpin itu bodoh.

“Tetap pilih yang baik sesuai ukuran masing-masing. Ukuran baik itu dilihat dari agama dan orang-orang yang di sekitarnya,” ujarnya ketika menjadi pemateri talkshow di Auditorium II Kampus 3, Selasa (26/2).

Baca juga: Prodi Ilmu Gizi UIN Walisongo adakan Coffe Festival Sebagai Pengganti UAS

Nurhadi menjelaskan, untuk menilai orang baik itu mudah. Ketika orang itu membawa kabar baik, maka dia baik dan sebaliknya.

“Jadi orang itu jangan banyak ngomong, kelihatannya pintar tapi aslinya bodoh. Menjadi yang terbaik itu tidak mudah tetapi teruslah berusa berguna untuk orang lain,” jelas laki-laki dari Kudus yang sekarang namanya sedang viral di media sosial (medsos).

Nurhadi berpesan kepada seluruh masyarakat UIN agar tidak asal memilih. Menurut Nurhadi, masa depan ditentukan oleh masing-masing pemilih.

Baca juga: Melalui PKTL, HMJ BPI Tingkatkan Keterampilan Konseling Mahasiswa

Hidup itu mudah, lanjut Nurhadi, maka berpikirlah tentang kemudahan jangan berpikir tentang kesulitan. Tetaplah berpikir positif dalam menanggapi sesuatu permasalahan.

“Terus berpikir positif, berbuat positif supaya hasilnya juga tetap positif,” tandasnya.


Reporter: Aditia Ardian
Editor: M. Kamal

baca juga

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

[td_block_social_counter twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333" instagram="https://www.instagram.com/lpm_missi/?hl=en"]

terkini