Buy now

28 C
Semarang
Rabu, November 27, 2024
spot_img

Rektor Sebut Maba Sebagai Duta Walisongo 2024

nainna
Foto: Lpmmissi.com/ YouTube DEMA UIN Walisongo

SEMARANG, LPMMISSI.COM – Dalam pembukaan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo,
Rektor UIN Walisongo Imam Taufiq, menyebut Mahasiswa baru (Maba) sebagai duta Walisongo 2024, Senin (7/9).

Imam Taufik mengatakan, kampus UIN Walisongo didedikasikan untuk membangun kemanusiaan dan paradaban yang dilandaskan pada tiga prinsip utama yang harus dipegang Maba 2020.

Baca juga: Dema-U Tekankan Nilai-nilai Kebangsaan Pada Orasi Kemahasiswaan

Prinsip utama tersebut yaitu, hikmah kepada individu dimanapun ia berada, kapanpun ia harus menyapa, dan abdikan dirinya untuk belajar.

“Jadilah sosok-sosok pembelajar. Jadikan ilmu sebagai pengabdian kalian.” tambahnya.

Lalu yang kedua, ia menuturkan hikmah kepada agama dan masyarakat dengan harapan seluruh mahasiswa UIN Walisongo berhikmah kepada Negara.

Baca juga: PBAK 2020 Usung Tema “Harmoni Moderasi Beragama”

Kemudian yang terakhir, Imam juga menyampaikan, untuk menjaga alam dan lingkungan sebagai balas budi atas nikmat yang telah diberikan oleh pendahulu-pendahulu kita.

Dengan prinsip-prinsip itulah yang akan membentuk duta Walisongo dalam empat tahun kedepan. Duta Walisongo yang menyebarkan damai, santun, penuh kasih sayang, dan lemah lembut kepada siapapun.

Reporter: Nainna Noor Halisha
Editor: Siti Rohmah

baca juga

Leave a reply

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0PengikutMengikuti
3,609PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

terkini