Foto: Lpmmissi.com/ Doc. |
Berbagai aktifitas perkuliahan, seringkali mengharuskan mahasiswa membawa banyak barang. Salah satu siasat yang dipilih mahasiswa yaitu dengan menggunakan tote bag untuk pergi ke kampus. Tas yang dapat memuat banyak barang, namun tetap menjaga penampilan penggunanya agar tetap kasual.
Tote bag merupakan salah satu item fashion untuk menunjang penampilan. Selain nyaman digunakan, harganya juga terjangkau. Berkisar anatara 25-100 ribuan. Aneka warna dan motif yang menjadikan tote bag istimewa bagi penggemarnya.
Tote bag menjadi populer saat ini, sebab mengabungkan keindahan dan kegunaan. Tidak sedikit mahasiswa baik laki-laki maupun perempuan, lebih memilih tote bag untuk kesehariannya. Tote bag yang ramai digemari adalah tipe tote bag simpel dan klasik. Tetapi ada juga mahasiswa yang memilih menggambar sendiri pada permukaan tote bag.
Baca juga: Tipe-Tipe Anak Organisasi
Bagi penggemar tote bag, ada delapan hal penting yang perlu diperhatikan sebelum membeli tote bag:
1. Pilih ukuran tote bag yang muat untuk kertas A4
Patokan tote bag yang muat untuk ukuran kertas A4 merupakan ukuran yang pas dan ideal untuk berbagai macam kebutuhan. Karena, jika ukuran tas terlalu besar barang bawaan dapat tenggelam dan berantakan. Apabila ukuran tas sesuai dengan berbagai kebutuhan, tidak perlu khawatir akan tenggelam dan berantakan.
2. Ketahui jenis bahan tote bag
Bahan umum pembuatan dasar tote bag adalah kanvas, nilon dan kulit. Tetapi kebanyakan mahasiswa memilih tote bag berbahan kanvas. Selain ringan, awet dan mudah dicuci, tekstur kanvas juga akan bertambah lembut setelah dicuci. Tote bag berbahan kanvas menjadi daya tarik tersendiri jika memilikinya.
3. Perhatikan mulut tas pada tote bag
Mulut tas yang terbuka lebar memudahkan mahasiswa memasukan dan mengeluarkan barang bawaan seperti laptop, tugas makalah dan tumblr.
Baca juga: Aplikasi-Aplikasi Penunjang Kuliah Daring
4. Pastikan tote bag memiliki ritsleting atau kancing jepret
Tote bag yang dilengkapi ritsleting atau pengait berupa kancing jepret akan menjadikan barang bawaan berharga seperti dompet dan ponsel semakin aman.
5. Adanya tambahan ruang penyimpanan pada tote bag
Dengan tambahan ruang penyimpanan di dalam dan di luar tote bag, akan lebih mudah menata barang bawaan yang berukuran kecil seperti aksesori, flashdisk dan uang koin.
6. Pilih tote bag yang mempunyai kemampuan waterproof
Tote bag dengan kualitas bagus dilapisi furing berbahan spunbond anti air di dalamnya. Sehingga barang bawaan di dalam tas tidak khawatir basah terkena hujan.
Baca juga: 6 Alasan Kenapa Sebaiknya Mahasiswa Ikut Organisasi di Kampus
7. Pastikan jahitan tali tas tote bag telah terjahit dengan kuat
Bagi penggemar tote bag, sebaiknya tidak memilih tote bag yang bagian talinya hanya dilem dan dipres karena mudah putus dan copot jika lama digunakan.
8. Pilih tote bag yang mudah dilipat dan dirawat.
Selain memiliki banyak fungsi, biasanya tas tote bag juga dibawa ketika berpergian jauh atau ketika pulang kampung. Pastikan tote bag mudah dilipat agar mudah dimasukan ke dalam koper.
Membeli tote bag dengan kualitas buruk akan mudah rusak dan jelek. Untuk itu, pilih dengan kualitas terbaik agar mudah dirawat. Selain tempat buku atau peralatan kuliah, keberadaan tote bag juga bisa menjadi tas darurat ketika berbelanja di supermarket atau mall, karena adanya kebijakan melarang pengunaan tas belanjaan berbahan plastik.
Penulis: Nadiyatur Rohmah